Welcome to Rupbasan Klas I Kendari

Laman

Galery rupbasan Kendari

Senin, 24 November 2014

breefing bersama Ka. Rupbasan Klas I Kendari dengan staf Subsi Pam dan Pengelolaan

Senin 24 November 2014 Ka. Rupbasan Klas I Kendari Bersama seluruh staff Subsi Pam dan Pengelolaan melakukan brieefing bersama terkait Tugas Pokok dan Fungsi masing-masing pegawai khuhusnya di Subsi Pam dan Pengelolaan. pada kesempatan ini Ka.Rupbasan menjelaskan mengenai masing-masing Tugas Pokok dan Fungsi serta lebih menekankan kepada seluruh pegawai agar menjelankan Tugas pokok mereka sehingga kegiatan dan aktivitas masing-masing pegawai dapat terjalankan dengan maksimal.

Ka.rupbasan Klas I Kendari juga membagikan matriks Tugas Pokok dan fungsi masing-masing pegawai  agar setiap pegawai dapat mengisi matriks tersebut berdasarkan uraian kerja yang dilakukan masing-masing pegawai.  matriks Tupaoksi Pegawai ini bertujuan untuk memudahkan pegawai menjalankan tupoksinya secara maksimal serta mengetahui kendala baik secara internal maupun eksternal masing-masing pegawai dalam menjalankan tupoksinya di kantor.

Ka.Rupbasan Klas I Kendari menekankan kepada seluruh pegawai agar melaksanakan tupoksi kerja di kantor secara maksimal terlebih lagi dengan adanya Tunjangan Kinerja yang diberikan seharusnya setiap pegawai dapat memaksimalkan seluruh potensi yang dimilikinya sehingga terciptanya kinerja yang baik dalam menjalankan tugas pokok serta fungsi dari pegawai bersangkutan.
setelah kegiatan brieefing selesai, diharapkan kepada seluruh pegawai lebih memahami dan mengerti mengenai tugas pokok dan fungsinya serta terciptanya alur kinerja yang efektif dan efisien sehingga proses pelayanan dan administarsi di Rupbasan Klas I Kendari dapat terciptanya lebih baik lagi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar