Kendari_INFO_PAS – Rumah Penyimpanan Benda Sitaan
Negara (Rupbasan) Kelas I Kendari kembali menerima kunjungan Tim
Pemeriksa dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Rabu (14/12). Kunjungan
ini terkait audit dan pemeriksaan basan/baran yang ditiitpkan oleh
Kejaksaan Negeri (Kejari) di Rupbasan Kendari.
Kedatangan Tim BPK dipimpin oleh Intan Brahmana. “Kunjungan ini bukan semata melakukan pemeriksaan terhadap barang bukti/benda sitaan/barang rampasan negara, namun juga pemeriksaan interim atas laporan keuangan Kejaksaan RI tahun anggaran 2016 dan instansi terkait lainnya,” terang Intan.
Kepala Rupbasan Kendari, Jepri Ginting, menyambut hangat kedatangan
Tim Pemeriksa BPK. “Kami berharap kunjungan tersebut memberikan stimulus
positif sehingga kedepannya rupbasan mampu melaksanakan tugas dan
fungsi terkait pengelolaan basan/baran negara secara maksimal serta
akuntabel,” harap Jepri.
Saat pemeriksaan berlangsung, Staf Administrasi dan Perawatan
Rupbasan Kendari, Wawan Kurniawan, beserta Tim Pemeriksa BPK melihat
secara langsung basan/baran di setiap gudang penyimpanan. “Tim BPK bukan
sekedar mengambil data terkait basan/baran yang dititipkan oleh Kejari,
namun turut melihat secara langsung basan/baran ke setiap gudang
penyimpanan,” ungkap Wawan.
Saat ini, Rupbasan Kendari mencakup 17 wilayah kerja yang ada di
Sulawesi Tenggara sehingga pihak rupbasan berusaha secara maksimal
memberikan pelayanan terbaik serta optimalisasi pengelolaan basan/baran.
Kontributor: Zulkarnain